Pendidikan

Program Studi Pendidikan Biologi telah terakreditasi unggul. Kurikulum Program Studi Pendidikan Biologi menggabungkan pengetahuan biologi dengan metode pengajaran yang inovatif, Kurikulum berbasis Outcome Based Education (OBE) telah diterapkan sejak tahun 2020.

Penelitian

Penelitian di Program Studi Pendidikan Biologi fokus pada pengembangan metode pembelajaran biologi yang efektif dan inovatif, serta integrasi teknologi dalam pendidikan sains. Topik penelitian yang dilakukan oleh dosen dan mahasiswa meliputi pengembangan kurikulum, model pembelajaran aktif, dan isu-isu lingkungan yang relevan dengan pendidikan biologi.

Pengabdian

Program Studi Pendidikan Biologi secara konsisten melakukan pengabdian kepada masyarakat. Program Studi Pendidikan Biologi aktif melakukan pengabdian masyarakat melalui pelatihan guru, penyuluhan lingkungan dan edukasi. Kegiatan ini bertujuan untuk menyebarluaskan ilmu pengetahuan, mengatasi permasalahan masyarakat dan meningkatkan kualitas pendidikan.

Dosen 21
Guru Besar 4
Jumlah Alumni 3.000

Kata Sambutan Koordinator Prodi

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Salam sejahtera bagi kita semua,

Selamat datang di Prodi Pendidikan Biologi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Riau (FKIP UNRI), tempat kami berkomitmen untuk menghasilkan pendidik yang unggul dan berintegritas, serta berkontribusi aktif dalam kemajuan dunia pendidikan. Program Studi Pendidikan Biologi adalah salah satu program studi yang memiliki peran penting dalam mencetak generasi pendidik yang tidak hanya menguasai materi Biologi, tetapi juga memiliki kemampuan untuk mentransformasikan pengetahuan tersebut kepada generasi penerus bangsa melalui ilmu pedagogik. Sebagai calon pendidik, mahasiswa Program Studi Pendidikan Biologi dituntut untuk cerdas secara akademik dan juga memiliki keterampilan pedagogik yang dapat membawa dampak positif dalam dunia pendidikan.

Kami percaya, pendidikan adalah kunci untuk memajukan peradaban, dan oleh karena itu kami selalu berupaya untuk mencetak tenaga pendidik yang siap menghadapi tantangan global dan mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi serta perubahan sosial. Kami juga mendorong inovasi di berbagai bidang pendidikan untuk terus berkembang demi menciptakan lulusan yang kompeten dan berdaya saing.

Mari kita wujudkan Pendidikan Biologi FKIP UNRI sebagai pusat pendidikan dan penelitian yang berkontribusi pada peningkatan kualitas pendidikan, tidak hanya di tingkat lokal tetapi juga di tingkat regional dan internasional.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Dr. Darmadi, M.Si
Koordinator Program Studi Pendidikan Biologi FKIP
Universitas Riau

Video Pembelajaran

Berita Terbaru

Berita UNRI